Pengurutan (Sorting)
Pengurutan (sorting) adalah proses mengatur sekumpulan obyek menurut urutan atau susunan tertentu. Urutan tersebut dapat menaik (ascending) atau menurun (descending). Jika diberikan n buah elemen disimpan di dalam array L, maka :
- Pengurutan menaik adalah L[0] < L[2] < ... < L[n-1]
- Pengurutan menurun adalah L[0] > L[2] > ... > L[n-1]
- Pengurutan Internal, yaitu pengurutan terhadap sekumpulan data disimpan di dalam memori utama komputer.
- Pengurutan Eksternal, yaitu pengurutan data yang disimpan di dalam memori sekunder, biasanya data bervolume besar sehingga tidak mampu dimuat semuanya dalam memori computer, disebut juga pengurutan arsip (file), karena struktur eksternal yang dipakai adalah arsip.